BERJUALAN DAN BELANJA ONLINE



BERJUALAN DAN BELANJA ONLINE


 Sekarang kita telah dimudahkan untuk berbisnis dan berbelanja melalui Media Online...... :



Bagaimana Cara-nya Berjualan Online:


1. Pilih media online yang Anda inginkan: Facebook, Blog Pribadi, Kaskus, Webstore Anda, tokobagus.com, dinomarket.com, tokopedia.com, dan lain-lain.
2. Ambil gambar-gambar  dan publish di media online tempat jualan Anda. Berikan deskripsi yang jelas ttg produk tersebut.
3. Menerima pesanan dari konsumen Anda. Kemudian silakan cek stok. Jika ada stoknya, silakan Anda memberikan tagihan ke konsumen Anda (termasuk ongkos kirim). Untuk perhitungan ongkos kirim, apabila anda menggunakan jasa kurir paket silakan cek daftar harga, misalnya menggunakan jasa JNE, lihat www.jne.co.id (sesuai daerah asal stok akan dikirim). 
4. Menerima pembayaran dari customer Anda.
5. Kirimkan barang pesanan langsung ke customer Anda atas nama toko Anda.
6. Kirim no resi ke customer Anda.

=================================

Tips Berjualan Online via Facebook:

1. Perbanyak teman Anda di Facebook. Ketika Anda mengupdate status/wall, photo
Karena produk busana muslim sangat disenangi perempuan muslim, Anda dapat menambah teman yang perempuan di Indonesia (karena Indonesia mayoritas muslim). Namun jangan terlalu agresif dalam menambah teman karena ada batasan dalam 1 hari (dalam forum batasnnya adalah 30, sebaiknya dibatasi 15-20 saja dalam 1 sesi). Atau cara lain adalah dengan aktif dalam facebook, dengan begitu orang lain yang akan menambahkan kita sebagai teman.

2. Upload foto-foto atau katalog online di Facebook Anda. Dalam meng-upload yang baiknya dilakukan secara gradual yang penting kontinue.

3. Berikan informasi yang menarik seperti artikel, jadi bukan hanya sekedar promosi saja.

4. Taruh informasi usaha di bagian My Profile - Bio. Silakan taruh bagaimana cara pemesanan dan pembayaran kepada Anda. Kontak Anda (HP, Messenger jika ada, Email jika ada pertanyaan). Kemudian bagaimana cara pengiriman.

5. Respon yang cepat ketika customer menghubungi. Mungkin bisa dipertimbangkan untuk mengakses facebook menggunakan HP. Sehingga Anda dapat merespon dimana saja, tanpa harus di depan komputer.

5. Kiriman cepat dan sesuai pesanan, customer akan sangat menyukainya.

 =============================

Untuk Anda yang akan Berbisnis ataupun Anda yang ingin berbelanja secara Online, beberapa Toko Online berikut bisa Anda kunjungi :


 MuslimGaleri.com

RUMAH BUKU MUFTI Agency

 

Bagi Anda yang belum bisa membuat Web/Blog sendiri, bisa menggunakan Jasa Pembuatan Web Hosting, seperti pada berikut ini :


 DIBEKASI.NET 


 rumahweb.com 

&&&&&&&&&&&&&&&&&&&&&&&
-------

Komentar

Postingan Populer